Pintu Gerbang Karir: Perpustakaan Perguruan Tinggi sebagai Sumber Informasi terkait Pekerjaan melalui Instagram

Pintu Gerbang Karir: Perpustakaan Perguruan Tinggi sebagai Sumber Informasi terkait Pekerjaan melalui Instagram

  • Post author:
  • Post category:artikel

By: Syahna Arsyanda Nurfatikah

Sosial media merupakan media yang didesain untuk memudahkan interaksi sosial amtar individu yang bersifat interaktif atau dua arah. Media sosial menggunakan teknologi internet yang memudahkan pola penyebaran informasi dari yang mulanya satu ke banyak audiens menjadi banyak audiens ke banyak audiens (Paramitha dalam Zuhri & Christiani, 2019). Beberapa dekade terakhir teknologi berkembang secara masif, perpustakaan sebagai sebuah institusi yang berkembang sebagaimana prinsip dari hukum ketiga dari “Five New Laws of Librarianship” yaitu use technology intellegently to enhance service dituntut untuk dapat adaptif dengan perkembangan teknologi (Utomo, 2019). Paradigma yang baru ini memungkinkan bentuk-bentuk layanan yang ada di perpustakaan untuk menggunakan media sosial. Media sosial diartikan sebagai sarana dan saluran resmi sebagai alat komunikasi untuk menyebarkan berita dan pesan kepada masyarakat luas (Poerwodarminto dalam Supriyatno, 2019).

Perpustakaan perguruan tinggi menjadi bagian integral yang tidak terpisahkan dari berdirinya suatu perguruan tinggi. Perpustakaan bekerjasama dengan unit kerja lainnya yang berbeda-beda perannya dan bertugas untuk membantu perguruan tinggi dalam melaksanakan program Tri Dharma Perguruan Tinggi. Perpustakaan adalah lembaga yang terus berkembang mengikuti perkembangan zaman, dalam upaya mempertahankan eksistensinya, perpustakaan perguruan tinggi dituntut untuk selalu mengembangkan layanan yang berkualitas dan pustakawan diharuskan untuk menguasai berbagai keahlian terutama dalam teknologi informasi. Salah satu bagian dari perkembangan teknologi informasi yang paling dirasakan masyarakat adalah media sosial yang menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Platform media sosial yang peling banyak digunakan oleh generasi muda adalah Instagram, konten yang tersedia di Instagram berupa foto dan video, kecenderungan masyarakat era digital yang lebih menyukai informasi yang singkat dan bersifat visual telah membuat Instagram semakin diminati oleh berbagai kalangan generasi muda (Mardina, 2017).

Perpustakaan di perguruan tinggi, sebagai lembaga yang penggunanya berasal dari kalangan muda, kini ikut mengikuti perkembangan tren yang diikuti oleh pemustakanya. Banyak perpustakaan perguruan tinggi yang kini membuat akun di berbagai media sosial, termasuk Instagram. Media sosial berfungsi sebagai tempat pertemuan antara perpustakaan dan

penggunanya (Mulatiningsih & Johnson dalam Suharso & Muntiah, 2020). Dengan adanya platform media sosial, perpustakaan berharap dapat terus terhubung dengan pemustaka di berbagai tempat dan waktu. Selain itu, kehadiran perpustakaan di media sosial diharapkan dapat memudahkan pengguna untuk mendapatkan informasi mengenai kegiatan perpustakaan. Lebih dari itu, perpustakaan perguruan tinggi diharapkan dapat menyediakan informasi yang bermanfaat untuk mahasiswanya.

Pendidikan kuliah merupakan tahap akhir dalam jenjang formal pendidikan sebelum seseorang memasuki dunia karir atau pekerjaan. Perpustakaan perguruan tinggi memiliki peran krusial sebagai pusat informasi. Perpustakaan tidak hanya menyediakan referensi akademis untuk mendukung proses pembelajaran, tetapi juga diharapkan dapat memberikan informasi terkait peluang pekerjaan kepada mahasiswa yang akan segera memasuki dunia kerja. Mengingat peran strategis perpustakaan sebagai sumber informasi, harapannya perpustakaan dapat menyediakan koleksi informasi yang meliputi berbagai lowongan pekerjaan dari berbagai industri ataupun informasi mengenai career expo atau kegiatan lainnya yang masih berkubungan dengan pekerjaan. Informasi lowongan kerja dapat mencakup deskripsi pekerjaan, persyaratan kualifikasi, dan proses pendaftarannya. Selain itu, perpustakaan juga dapat menyediakan panduan mengenai penulisan resume, persiapan wawancara, dan strategi pencarian pekerjaan yang efektif.

Perpustakaan perguruan tinggi mengambil langkah proaktif dengan memanfaatkan sosial media, khususnya Instagram, sebagai platform untuk menyebarkan informasi terkait lowongan pekerjaan kepada mahasiswa dan alumni. Melalui unggahan yang informatif, perpustakaan berusaha memberikan akses cepat dan mudah ke peluang karir yang relevan dengan berbagai bidang studi. Perpustakaan juga dapat melakukan kolaborasi dengan beberapa organisasi atau instansi dengan tujuan untuk menambah informasi terkait rekrutmen atau lowongan kerja yang tersedia. Kolaborasi dengan perusahaan dan organisasi juga menjadi kunci dalam memastikan keakuratan dan kelengkapan informasi. Dengan pendekatan ini, perpustakaan menjadi lebih dari sekadar penyedia pengetahuan akademis, mereka menjadi jembatan yang menghubungkan mahasiswa dan alumni dengan peluang karir di dunia nyata.

Dengan memberikan akses mudah ke informasi lowongan pekerjaan, perpustakaan perguruan tinggi membantu mahasiswa untuk mengatasi transisi dari lingkungan akademis ke

dunia kerja. Pemberian informasi ini juga memungkinkan mahasiswa untuk merencanakan dan mempersiapkan diri sejak dini, sehingga mereka dapat bersaing dengan lebih baik di pasar kerja yang kompetitif. Dengan demikian, perpustakaan perguruan tinggi bukan hanya menjadi tempat untuk mencari sumber belajar, tetapi juga menjadi mitra yang aktif dalam mendukung kesuksesan mahasiswa dalam mengembangkan karir mereka setelah menyelesaikan pendidikan kuliah.

DAFTAR PUSTAKA

Mardina, R. (2017). Literasi Digital Bagi Generasi Digital Natives. Prosiding Conference Paper. May.

Suharso, P., & Muntiah, A. (2020). Pemanfaatan Media Sosial Instagram Pada Perpustakaan Perguruan Tinggi. Edulib, 10(1), 1–14. http://ejournal.upi.edu/index.php/edulib/index

Supriyatno, H. (2019). Strategi Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Sarana Promosi Perpustakaan: Studi Analisis Persepsi Pemustaka Tentang Efektifitas Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Sarana Promosi Layanan Perpustakaan UIN Sunan Ampel. Indonesia Journal of Academic Librarianship, 3(3), 33–45.

Utomo, E. P. (2019). Pemanfaatan Sosial Media Sebagai Bentuk Inovasi, Strategi Komunikasi dan Kreatifitas Layanan di Perpustakaan Perguruan Tinggi. Tik Ilmeu: Jurnal Ilmu Perpustakaan Dan Informasi, 3(1), 27–36.

Zuhri, M. A. M., & Christiani, L. (2019). Pemanfaatan Media Sosial Instagram Sebagai Media Promosi Library Based Community (Studi Kasus Komunitas Perpustakaan Jalanan Solo@ Koperjas). Jurnal Ilmu Perpustakaan, 7(2), 21–30.